Subscribe

RSS Feed (xml)

Powered By

Skin Design:
Free Blogger Skins

Powered by Blogger

Jumat, 30 Oktober 2009

BERAWAL DARI FACEBOOK BARUKU…


Judul diatas kayak lagunya Gigi ya??..tapi kisah kali ini berbeda dengan kisah yang ada dalam lagu ini. Ini kisahku dengan sebuah jejaring sosial yang aku ikuti..Sebuah fenomena facebook. Berawal dari rasa penasaran dengan sesuatu yang bernama ”Facebook” yang kerap santer mampir di telinga baik dari koran, majalah atau teman..Akhirnya kucoba buka www.facebook.com, trus sign up dan jadilah account fesbuk itu..

Melihat tampilan awal gak mudeng ini apaan n gunanya untuk apa. Lambat laun akhirnya ku tahu caranya n gunanya untuk apa. Diawal masih sepi teman, karena aku termasuk sabbiqunal awwalun (para pendahulu_maaf diplesetin kta2ny...hehe..) di dunia maya ini. Lalu muncullah orang-orang menjadi teman baik yang sudah kenal, baru kenal, atau tidak kenal sama sekali sebelumnya. Komentar dan mengomentari yah itulah yang terjadi di dunia facebook. Bertemu dengan temen2 SMP, SMA dan kuliah di situs jejaring social ini...aah senangnya, kesempatan untuk mengenang memori masa lalu, merajut kembali silaturahim yang telah lama terputus.

Diawal kumengamati beberapa teman yang asyiknya berdiskusi, ngobrol, etc begitu senangnya. Terkadang obrolan dan kata2 mereka tak jarang membuatku tersenyum bahkan kadang tertawa. Lalu kumulai perlahan masuk dalam diskusi dan obrolan2 panjang mereka, mulai menulis status dan dikomentari atau sebaliknya. Awalnya semua berjalan seperti biasa, keberadaanku di situs ini mampu menghibur dan menemani kesepian yang aku rasakan..Akupun mulai terlena dengan kegiatan yang satu ini, tak ayal mungkin telah banyak waktu yang telah kuhabiskan.

Beberapa teguran ’datang’ baik yang disampaikan langsung ataupun tidak langsung. Tentang sebuah kecairan dalam kata-kata yang mungkin ada dalam status dan koment2 ku. Kusadar hati ini terlalu lunak, sehingga mudah sekali tergores apalagi oleh kata-kata. Kuakui mungkin sudah berlebihan ’ke’eksisan’ ku di dunia yang satu ini, tapi andai mereka tahu kesepian dan kesendirianku sungguh bisa terobati disini 
Beberapa orang yang ’kusegani’ tak ayal mereka kulihat ngobrol dengan begitu bebasnya, bercanda dan hal-hal yang tak kutemui pada mereka di dunia nyata. Wah hebat sekali dunia yang satu ini...Ku pun mulai mencairkan diri, bercanda, berdiskusi dari hal serius, penting, ataupun yang tidak penting sama sekali. Sepertinya kubisa menjadi diriku sendiri di dunia ini...Tak lama beberapa ’teguran’ pun muncul kembali tentang ’kecairan’ku di dunia ini..Aah, sempat ku berfikir ’kenapa aku ??’ toh mereka yang menegurkupun terkadang melakukan ini...

Lambat laun ku tahu, itu adalah bentuk perhatian mereka kepadaku...ternyata banyak juga yang perhatian kepadaku...hehehe..Mereka ingin aku baik dan ingin tetap menjagaku..Karena istiqomah itu sulit, benar sekali, butuh orang2 disamping kanan dan kiri untuk terus mengingatkan. Dan aku beruntung memiliki mereka -walaupun ada orang2 yang tidak kukenal, tp ternyata mereka kenal diriku loh, wew baru sadar ternyata diriku ini terkenal juga...hehehe ;D –tetep narzis made on-

Yah ternyata ’kita’ memang diperhatikan..baik dari orang-orang luar maupun dari orang2 dalam.. Kusadar karena kita memang berbeda. Kita tidak bisa bebas seperti mereka karena kita memang berbeda. Kita harus menjaga iffah -kehormatan- yang ada pada diri kita dari kata2 yang keluar lewat tulisan kita.

Ya Rabb...ampuni segala sikap berlebihanku selama ini...

Oleh karena itu, mulai hari ini aku harus berpisah dengan akun facebookku..Entahlah akupun tak tahu apakah aku sanggup berpisah dengan teman2ku di dunia yang satu ini, sempat berfikir alangkah sepinya hari-hariku nanti tanpa obrolan, candaan, dan diskusi yang menghiasi di dunia facebook ini...Tapi lelah hati ini tak sanggup lagi aku rasakan, telah begitu banyak fitnah yang hadir dari akun ini..Dan kusadar itu bersumber dari diriku sndiri. Saatnya instropeksi dan evaluasi. Maka bismillah kuambil langkah untuk beberapa lama tidak kembali berinteraksi dengan akun ini –tapi dengan catatan bukan dengan situs ini loh...hehe..teutep..-
Mulai hari ini takkan ada status atau koment yang berasal dari akun facebook dengan nama ’Evi Desiana’, sampai batas waktu yang belum ditentukan..Selamat tinggal akun facebookkku, semoga kita bisa bertemu kembali dalam kondisi yang lebih baik...Semoga yang tersisa dari mu tuk teman2 ku adalah kebaikan...InsyaAllah kita akan bertemu kembali atau mungkin tidak sama sekali. ??...Tak taulah, kita liat aja nanti... ^_^

Kotabumi, 1 November 2009
5;08 am

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Semoga Bermanfaat...